Kehidupan Masyarakat Bali Tempo Dulu

Kehidupan masyarakat Bali pada masa dahulu berbeda jauh dengan kehidupan masyarakat Bali pada saat ini. Mengapa demikian?? karena kehidupan masyarakat bali pada jaman dahulu terkenal dengan seni budayanya yang sakral dan keutuhan budaya leluhur yang masih ditanam sempurna dan diaplikasikan dalam norma kehidupannya. 

 Lihat saja, sebagian besar warga Bali pedesaan masih menanamkan secara ketat budaya leluhurnya dengan sistem-sistem yang ada. Namun, tidak dapat dipungkiri bahwa kini budaya leluhur tersebut sudah mulai terkikis dengan kemoderenan jaman. Kebudayaan yang kental tersebut dianggap sebagai suatu aset yang bernilai jual yang berharga sehingga berdatanganlah para pelancong dari seluruh pelosok dunia. Sehingga lambat laun Bali semakin terkenal seperti saat ini. 


Penari janger pada tahun 1933

Kehidupan masyarakat bali pada saat itu sangatlah unik dan khas itu terlihat dari kehidupan yang sangat erat dengan sifat kekeluargaannya. masyarakat bali kira-kira tahun 1932 sudah memiliki kebudayaan yang erat dengan nilai-nilai tradisi luhur. seperti sudah adanya tarian janger, tarian barong, tarian kecak, calon arang dan lain sebagainya.


Kehidupan sosial pada masyarakat bali tempo dulu juga sangat berkembang itu di buktikan dengan sudah adanya pasar tradisional dan di mana masyarakat bali pada saat itu sudah bisa bertransaksi menjual bahan makanan ataupun barang untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari.


Masyarakat bali terutama kaum perempuan pada saat itu menggunakan pakaian tanpa menggunakan penutup dada. tetapi pada saat itu hal tersebut di anggap biasa, karena memang saat itu di anggap sebagai tradisi leluhur. tetapi jika saat ini para gadis bali berpakaian layaknya gadis bali tempo dulu itu dianggap sebagai pornografi.tetapi dengan seiring perkembangan zaman, masyarakat bali khususnya kaum wanita sudah menggunakan pakaian dengan penutup dada.    
                                                                      Bali tempo dulu, ternyata wanita disana bugil semua                   

Arsitektur bentuk rumah pada masyarakat bali pada saat itu juga masih sangat sederhana berbeda dengan sekarang yang terkesan mewah dan elegant. Dan sekali lagi kehidupan masyarakat Bali pada tempo dulu membuka wawasan saya mengenai betapa sulit dan indahnya kehidupan saat  itu dan sangat jauh berbeda dengan kehidupan Bali di zaman modern seperti saat ini. Tetapi nilai-nilai budaya dan luhur masih sangat kental dan di pertahankan oleh masyarakat Bali pada saat ini.

Popular Post

Total Pengunjung

About this blog

Diberdayakan oleh Blogger.

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "